3 Cara Mudah Buat Koneksi Internet Smartphonemu Jadi Kencang

3 Cara Mudah Buat Koneksi Internet Smartphonemu Jadi Kencang Walaupun kini banyak bermunculan Smartphone canggih dan memiliki spsifikasi yang mumpuni. Namun, tak semua dari Smartphone tersebut memiliki koneksi internet yang cepat dan stabil. Nah, maka semuanya akan kembali lagi dan bergantung pada masing-masing operator yang kini sedang digunakan. Namun, masalah koneksi internet ini masih bisa kita akali, tanpa harus mengkambing hitamkan operator. Tetapi, cara ini harus dilakukan secara rutin agar koneksi internetmu dapat berjalan dengan lancar dan tak bermasalah. Sebelum mempraktekkan cara ini, cek terlebih dulu jika smartphone Anda tidak terkoneksi dengan jaringan Wi-Fi dan data internet milik Anda masih memadai serta mencukupi. Apa saja cara tersebut? Berikut 3 cara mudah yang dapat membantu koneksi internet Anda lebih cepat dan juga stabil.

1.Hapus App Cache
Seluruh aplikasi yang sudah terinstal dalam smartphone, secara tidak langsung akan menghasilkan sebuah sampah atau biasa disebut dengan cache. Nah, sampah inilah yang memakan banyak ruang memori pada sistem operasi. Selain itu juga, cache ternyata juga dapat menghabiskan data internet secara perlahan.  Inilah salah satu penyebab koneksi internet menjadi melambat, karena itulah sesering mungkin hapus semua cache pada setiap aplikasi Anda.  Caranya tidak sulit, Anda hanya perlu masuk pada menu, kemudian pilih Settings, lalu masuk ke Applications. Disini, Anda bebas memilih aplikasi mana saja yang akan dihapus cache-nya dan tap pilihan Clear Cache.

    2.Cek Pengaturan Network
Jika Anda mengalami kendala saat Loading Browser, artinya jaringan pada smartphonemu sedang bermasalah. Disini, Anda wajib meninjau kembali pengaturan Network pada smartphonemu. Untuk melakukannya cukup pergi ke menu Settings, kemudian pilih Mobile Network Settings. Dalam Mobile Network Settings menawarkan Anda beberapa pilihan jaringan, seperti menjadi WCDMA only, GSM only, GSM/WCDMA auto, dan GSM/WCDMA/LTE auto.
Namun dari sekian banyak pilihan, saat ini kebanyakan perangkat smartphone menggunakan jaringan GSM/WCDMA auto. Tapi, jika smartphone tidak mendukung jaringan tersebut karena masalah tempat, pilih saja jaringan GSM/WCDMA/LTE auto yang berguna mengaktifkan koneksi jaringan 3G atau 4G.

3. Uninstall Aplikasi dan Widget yang Kurang Penting
Apakah Anda tahu, jika beberapa aplikasi dan juga widget yang berjalan pada background mengkonsumsi data internet? Contohnya saja seperti Facebook, jika hal ini dibiarkan saja maka konsumsi data Anda akan terus-menerus membengkak. Secara perlahan juga, dapat memperlambat koneksi jaringan internet.
Bagaimana mengatasi masalah ini? Caranya cukup mudah dan sederhana saja, Anda hanya perlu membuang dan menyingkirkan semua palikasi dan widget yang sudah tidak penting lagi. Untuk masalah widget, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah Tap dan Hold widget yang ingin Anda hapus, kemudian drag ke arah icon lalu Remove pada atas layar.
Jika Anda ingin menghapus aplikasi, caranyapun mudah Anda tinggal masuk saja ke menu Settings dan pilih Applications untuk menghapus aplikasi tersebut.


Itulah 3 Cara Mudah Buat Koneksi Internet Smartphonemu Jadi Kencang  semoga bermamfaat

Tag : Android
Iklan 655 x 60
0 Komentar untuk "3 Cara Mudah Buat Koneksi Internet Smartphonemu Jadi Kencang "

Komentar anda membantu kami untuk maju

Back To Top